Bagian organ tubuh yang sangat penting adalah mata. Mata memberikan penglihatan visual yang dapat membuat kita melihat keindahan dunia. Namun, mata pun dapat bermasalah, seperti ketika mata lelah, kering, iritasi, hingga gangguan mata yang lebih besar seperti rabun ataupun katarak. Untuk itu, diperlukan vitamin dan mineral yang cukup agar penglihatan atau kesehatan mata tetap terjaga. Ada banyak hal yang dapat anda lakukan untuk menjaga kesehatan mata dan dapat terhindar dari penyakit mata tersebut. Berikut adalah tips untuk menjaga kesehatan mata :
1. Konsumsi Vitamin dan mineral
Vitamin A, B, C dan E sangat dibutuhkan dalam pemeliharaan kesehatan mata. Untuk mendapatkannya, anda dapat mengkonsumsi sayur dan buah-buahan segar, terutama yang berwarna kuning, orange dan merah. Vitamin A, disebut juga retinol karena fungsi spesifiknya dalam retina mata. Sedangkan vitamin B, dibutuhkan untuk metabolisme mata dan vitamin C berperan sebagai antioksidan dan E dibutuhkan untuk menjaga elastisitas otot mata.
2. Jaga Jarak Pandang
Jaga jarak pandang ketika sedang berada di layar komputer maupun TV. Jarak pandang yang ideal sekitar 50-100cm. Seperti juga halnya ketika sedang membaca buku. Jarak yang ideal ketika membaca buku sekitar 30cm. Hal ini dimaksudkan agar dapat terhindar dari miopi atau rabun dekat.
3. Jangan Kucek Mata
Usahakan untuk tidak mengucek mata anda. Tangan merupakan sumber kuman yang dapat menginfeksi mata ketika anda mencoba mengucek.
4. Istirahatkan Mata
Sediakan waktu beberapa menit untuk mengistirahatkan mata. Hal ini dapat mengurangi ketengangan otot mata. Ketika menatap layar monitor, coba alihkan penglihatan anda ke objek lainnya kemudia kedipkan mata agar mata tidak kering.
5. Stop Merokok
Merokok sering dikaitkan dengan peningkatan timbulnya katarak, degenerasi macula dan kerusakan saraf optik. Hal tersebut diakibatkan dari zat-zat berbahaya pada rokok yg mempengaruhi sirkulasi darah di sekitar mata.
6. Hindari Minum Alkohol Berlebihan
Minum alkohol secara berlebihan dapat menyebabkan lambatnya reaksi pupil, penglihatan yang kabur atau tak fokus, penglihatan ganda, dan berkurangnya kemampuan untuk membedakan warna secara detail.
7. Hindari Membaca di Tempat Gelap
Membaca di tempat gelap akan mengakibatkan otot-otot mata menjadi lebih cepat lelah, karena teks atau tulisan menjadi kurang jelas apabila otot mata bekerja seperti keadaan normal, maka pada tempat gelap, mata diharuskan untuk bekerja lebih keras. jika mata terlalu lelah, akan mengakibatkan penyakit cacat mata miopi (rabun jauh).