Jenis makanan yang sehat untuk tubuh memang banyak macamnya. Tapi kalau jenis makanan sehat yang bikin kulit cantik?
Kulit Cantik dan Sehat Alami
Seiring pertambahan usia, meningkatnya stres, dan padatnya aktivitas menjadi faktor menurunnya daya tahan tubuh. Faktor eksternal seperti polusi, radikal bebas, dan asap rokok juga sangat memengaruhi turunnya daya tahan tubuh hingga kesehatan kulit.
Alhasil, penampilan menjadi tidak menarik, terutama bagi perempuan. Kalau saja mereka tahu bahwa kulit cantik, sehat, bersih terawat bisa dimiliki dengan mudah dan alami pasti hasilnya jauh lebih baik.
Ingin Kulit Cantik? Konsumsi 5 Makanan Berikut Ini
Berikut beberapa jenis makanan sehat yang juga dipercaya dapat bikin kulit jadi cantik. Tak perlu ragu mengonsumsi jenis makanan ini, karena tidak hanya baik untuk kesehatan tubuh, tapi juga membuat kulit semakin cantik tanpa perlu menghabiskan banyak uang untuk mendapatkan wajah cantik bersinar:
- Teh Hijau
Teh Hijau diketahu mengandung anti-oksidan dan asam amino yang unik untuk kesehatan, sehingga dapat digunakan sebagai anti-aging yang baik. Selain itu teh hijau juga membantu menjadikan kulit tetap kencang serta menghilangkan jerawat dan noda hitam pada kulit jika diaplikasikan secara rutin.
Jangan lupa, kandungan L-teanin yang dimiliki teh hijau dapat membantu mengistirahatkan tubuh dan mengurangi stres. Seduh teh hijau dengan air panas untuk maksimalkan pengeluaran antioksidan. Minum tiga cangkir setiap hari untuk hasil terbaik pada kulit.
- Bayam
Bayam ternyata punya banyak kelebihan untuk memelihara kesehatan tubuh, antara lain memiliki banyak kandungan zat besi, folat, klorofil, vitamin E, magnesium, vitamin A, serat, sumber protein nabati, dan vitamin C.
Vitamin A pada bayam berfungsi melembapkan kulit. Vitamin C-nya akan merangsang pembuatan dan pemeliharaan kolagen. Sementara itu, vitamin E yang terkandung pada bayam akan melindungi kulit dari kerusakan peradangan akibat sinar matahari.
- Seledri
Seledri merupakan jenis makanan sehat yang sering diandalkan untuk mempercantik sebuah hidangan. Kandungan vitamin K yang terdapat di dalamnya menjadikan seledri dapat menjaga sirkulasi darah Anda agar tetap normal. Kandungan sodium, potasium, dan air pada seledri juga membantu mencegah dehidrasi.
Sayuran ini juga dikenal dapat membantu kondisi kelelahan. Mengonsumsi seledri diyakini dapat membantu tubuh lebih rileks dan tidur lebih nyenyak. Dengan begitu, Anda dapat bangun dengan keadaan lebih segar esok harinya.
- Kunyit
Selama ini banyak yang puas dengan cara kerja kunyit, meski secara klinis belum teruji. Kunyit membantu Anda ketika menghilangkan kulit mati dan menjadikan kulit terasa lebih lembut. Bahan aktif bernama kurkumin dipercaya berfungsi sebagai anti-oksidan.
Metode pemutihan kulit dengan bubuk kunyit telah dipakai selama berabad-abad. Kunyit juga dipercaya bisa menghambat produksi melanin, yaitu pigmen yang membuat kulit menjadi lebih gelap.
- Wortel
Tidak hanya bagus untuk mata, wortel juga bagus untuk kecantikan kulit. Kalau Anda ingin terlihat awet muda, banyak-banyaklah mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin C, vitamin A, tembaga, anthocyanidins, dan proline. Berbagai nutrisi tersebut dipercaya dapat merangsang pembentukan kolagen dalam tubuh.
Kandungan vitamin A pada wortel bantu mencegah produksi sel di luar kulit secara berlebih yang biasa menyebabkan penyumbatan pori dan dapat menurunkan risiko kanker kulit. Makan wortel mentah sebagai camilan sehat pengganti snack merupakan alternatif menyenangkan yang dapat dilakukan sehari-hari.
Itulah jenis makanan sehat yang bikin kulit cantik. Anda tidak perlu mengonsumsi semuanya setiap hari, cukup bergantian setiap minggunya. Jangan lupa, hasil makanan sehat ini akan lebih maksimal jika Anda mengurangi konsumsi makanan cepat saji, gula, dan karbohidrat berlebih. Diperhatikan ya.