Jumat, 27 November 2015, sebanyak 40 peserta dari Inspira Mandiri berwisata eduherbal di Kebun Bumi Herbal Dago. Awalnya mereka singgah di Pendopo Nirmaya dan mendengarkan presentasi mengenai tanaman herbal. Kemudian, peserta pun diajak berkeliling kebun untuk melihat koleksi tanaman obat. Sesudahnya, peserta dari lembaga manajemen spesialis penyelenggara pelatihan kewirausahawanan dan persiapan pensiun ini pun disuguhkan demo masak urap pegagan dan sebelum pulang setiap peserta mendapatkan cinderamata berupa produk simplisia.






